Analisis Kelemahan Hasil Karya Gambar Poster Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 1 Perbaungan T.A 2019/2020 Berdasarkan Gambar, Tipografi, dan Warna

Sumantri Hadi Sudewo* -  Universitas Negeri Medan, Indonesia
Fuad Erdansyah -  Universitas Negeri Medan, Indonesia

DOI : 10.24269/dpp.v10i1.4441

Abstrak

Poster merupakan suatu gambar dua dimensi yang dibuat di atas media kertas ataupun sejenisnya dalam ukuran besar yang di dalamnya terdapat gambar dan tulisan yang berfungsi untuk mengajak, menginformasikan, mempromosikan sesuatu hal kepada masyarakat umum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana tingkat penerapan unsur-unsur seperti gambar, tipografi dan warna yang terdapat pada hasil karya gambar poster peserta didik kelas viii Smp Negeri 1 Perbaungan T.A 2019/2020. Sampel pada penelitian ini ialah 10% dari jumlah populasi yaitu 10% dari 120 poster menjadi 12 poster. Adapun analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara keseluruhan hasil karya gambar poster peserta didik kurang baik terutama dalam mewujudkan gambar, tipografi, dan warna. Penerapan gambar berkaitan dengan tingkat kejelasan gambar dan kesesuaian gambar dengan tema masih banyak terdapat kelemahan-kelamahan. Penerapan jenis huruf berkaitan dengan kemudahan untuk dibaca dan ukuran huruf serta jarak antar huruf juga masih mendapati kelemahan. Warna yang diterapkan belum memberikan kesan gelap terang dan kerapian. Hasil rata-rata penilaian yang dilakukan oleh peneliti terhadap hasil karya poster peserta didik ialah terdapat 5 poster yang meperoleh nilai 70-79 dengan kategori cukup baik, sedangkan 7 karya memperoleh nilai 60-69 dengan kategori kurang baik.

Abstract

Poster is a two-dimensional image made on paper media or the like in large sizes in which there are images and writings that serve to invite, inform, promote things to the general public. This research aims to find out the extent of the level of application of elements such as images, typography and colors contained in the poster images of students of class viii Smp Negeri 1 Perbaungan T.A 2019/2020. The sample in this study was 10% of the population, which is 10% from 120 posters to 12 posters. The data analysis used in this study is qualitative descriptive. The results of this study showed that overall the work of poster images of learners was not good, especially in realizing images, typography, and colour. The application of images related to the level of clarity of the image and the suitability of the image with the theme there are still many weaknesses. The application of typefaces related to the ease of reading and the size of the letters and the distance between the letters also still found weaknesses. The color applied has not given the impression of light darkness and neatness.

The average result of assessments conducted by researchers on the work of poster learners is that there are 5 posters that get a value of 70-79 with a fairly good category, while 7 works get a value of 60-69 with a less good category
Keywords
posters, images, typography, colour, weaknesses. _________________
  1. Hartadi, M. G., Swandi, I. W., & Mudra, I. W. (2020). Warna dan Prinsip Desain User interface (UI) dalam Aplikasi Seluler “Bukaloka”. Jurnal Dimensi DKV Seni Rupa dan Desain, 5(1), 105-119.
  2. Hartanto, D. D. (2003). Pemilihan Tipografi Pada Judul Film. Nirmana, 5(2).
  3. Kartono, Gamal. 2014. Poster. Medan: Unimed Press
  4. Kusrianto, Adi. 2019. Pengantar Desain Komunikasi Visual. Jakarta : Andi
  5. Kustandi, C., & Sutjipto, B. (2011). Media pembelajaran manual dan digital. Bogor: Ghalia Indonesia, 173.
  6. Mayer, R. E. (2009). Multimedia Learning, Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
  7. Nugroho, Eko. 2008. Pengenalan Teori Warna. Yogyakarta: C.V Andi Offset
  8. Rustan, Surianto. 2017. Huruf Font Tipografi. Jakarta; PT. Gramedia Pustaka Utama
  9. Sadiman, Arief, dkk. 2011. Media Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers.
  10. Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&B. Bandung: Alfabeta
  11. Supriyono, R. (2010). Desain Komunikasi Visual. Yogyakarta. Andi

Full Text:
Article Info
Submitted: 2021-12-10
Published: 2022-01-31
Section: Artikel
Article Statistics: